Tertimbun Tanah Galian, Seorang Lansia Berhasil Diselamatkan

Redaksi
Redaksi

Seorang lansia bernama Pagala (76) dilaporkan tertibun tanah saat sedang melakukan penggalian untuk mencari kabel penangal petir di bawah tanah bersama 2 orang rekan dan 1 anaknya. Namun saat sedang menggali secara tiba-tiba tanah galiannya tersebut longsor dan menimbun Pagala seorang diri yang tak sempat diselamatkan rekannya menggunakan tali. Alhasil, rekan Pagala langsung mencari bantuan dan melaporkan kejadian tersebut kepada RT.

Saat dkonfirmasi, Kasi PMK dan Penyelamatan Tarakan menerangkan pihaknya menerima laporan adanya warga tertimbun tanah sekitar pukul 12.10 wita. Setelah menerima laporan pihaknya langsung meluncur menuju ke lokasi.

“Sabtu 13 Agustus 2022, PMK Sektor Utara mendapat laporan dari Ketua RT 02 Juata Laut melaporkan bahwa ada warganya yang tertimbun longsor. Setelah mendapat laporan, kita langsung menindaklanjutu laporan dengan meluncur menuju lokasi. Setelah di lokasi PMK rescue langsung melakukan evakuasi sesuai SOP penyelamatan pada korban,”terangnya.

- Advertisement -
Ad imageAd image

Berkat kerjasama Tim SAR gabungan dan warga RT 01 Kelurahan Juata Laut, Pagala (77) yang tertimbun dalam lubang tanah itu mampu diselamatkan. Sebelum dilarikan ke rumah sakit, pria yang dalam status KTP berprofesi sebagai nelayan, dievakuasi tim SAR gabungan dalam keadaan berlumuran tanah di sekujur tubuhnya. Namun saat dijumpai Kantor SAR Tarakan di rumah sakit korban tersebut semakin membaik.

“Keadaan korban baik, tadi sempat diinfus tapi sekarang korban sudah sadar,” ujarnya.

Korban berhasil dievakuasi dengan selamat, maka operasi SAR gabungan dinyatakan selesai dan ditutup sekitar pukul 15.50 WITA.

Diketahui, pria yang beralamat di Jalan Puput, RT. 002, Kelurahan Juata Laut sore tadi masih dalam perawatan medis. Meski saat dievakuasi membutuhkan bantuan pernafasan, hingga kini kondisi Pagala semakin membaik.

Ia terlihat mengenakan pakaian hitam saat dijumpai Kantor SAR Tarakan, sembari membaringkan tubuhnya di rumah sakit milik kepolisian itu.

“Dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan,” tutupnya.

Share This Article
5 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *