Terus Lakukan Serbuan Vaksin, Vaksinasi Sentuh 3000 Pelajar

Redaksi
Redaksi

TARAKAN – Lantamal XIII Tarakan terus gencar melakukan serangan vaksin ke masyarakat. Terhitung, selama September hingga Oktober 2021. sekitar 3.000 pelajar tervaksinasi. Kegiatan serbuan vaksinasi sendiri, sebelumnya sudah menyasar di kalangan maritim, transmigrasi dan selanjutnya terfokus pada kalangan pelajar.

Saat dikonfirmasi, Danlantamal XIII Tarakan, Laksamana Pertama Edi Krisna Murti menjelaskan, vaksinasi sebagai upaya melancarkan rencana pemerintah untuk mempercepat PTM. Oleh karena itu TNI wajib membantu pemerintah daerah agar harapan tersebut terealisasu.

“Program vaksinasi adalah program dari pemerintah pusat. Ada berapapun kita cepat habiskan. Sehari sampai dua hari kami bisa bermain di angka 1.000-2.000 vaksin,” tukasnya, (13/10/2021).

- Advertisement -
Ad imageAd image

Lanjutnya, sebelumnya Kaltara masuk zona merah sehingga pemerintah pusat banyak menggelontorkan vaksin untuk Kaltara. Adapun persoalan kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) lanjut Danlantamal, diakuinya sejauh ini belum terdapat adanya laporan yang masuk.

“Sehingga dengan hal ini bisa memprcepat prosentase vaksin untuk masyarakat Kaltara. Kami sudah vaksin di Hangtuah, SMA Muhammadiyah, SMP dan SMA Don Bosco dan kemarin SMKN 1. Tidak ada laporan KIPI,” tutupnya.

Share This Article
210 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *